Instalasi linux mint via VMare




 

Assalamualaikum wr.wb,hallo sobat gondes sekalian,kali ini mimin akan membagi tentang bagaimana carannya untuk menginstal sebuah linux di aplikasi VMware.


Kelebihan menginstall sistem operasi di VMware adalah sangat simple,lalu tidak membutuhkan flashdisk bootable,tidak membuat partisi hardisk,cuman bermodalkan aplikasi VMware dan filse iso dari sistem operasi,sobat gondes sudah bisa menginstal sistem operasi tersebut dengan laptop sobat gondes sendiri.Kekurangannya yaa performa yang dihasilkan lumayan berat,dikarenakan VMware berjalan dilingkungan desktop,tang memungkinkan prosesor bekerja 2x lipat dari yang semestinya,yah yang namannya kelebihan pasti ada kekurangan,dan layaknya sebuah kehidupan.Ok langsung saja kita menuju ke tutorialnya hehehe.


Yang pertama buka aplikasi VMware,lalu pilih linux mint,yang berada dibawah home,lalu pilih play virtual machine.Mimin udah kasih corat-coretannya,sobat gondes tinggal mengikuti saja,dan jangan takut untuk gagal,jika gagal coba lagi,itulah yang dinamakan kehidupan hehe.

gambar 3.1

lalu otomatis akan booting kedalam sistem operasi linux tersehut,tenang jangan panik ok hehe.Jika lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini,yang menandkan bahwa VMware sudah berhasil masuk kesistem operasi.

gambar 3.2

lalu pada menu welcome,pilih bahasa untuk penginstalan sistem operasi tersebut,disini mimin pilih bahasa inggris,lalu pilih continue.

gambar 3.3

Selanjutnya pilih bahasa untuk keyboard layout,disini mimin pilih english (us).Lalu pilih continue.

gambar 3.4

lalu pada opsi install third party,abaikan saja jangan diceklist,selanjutnya pilih continue.

gambar 3.5

Berikutnya,pada menu installation type,pilih opsi eraser disk and install linux mint,tenang disini tidak akan memformat data pribadi kalian,jika sudah pilih install now.

gambar 3.6

Lalu jika muncul pop up seperti gambar dibawah ini,pilih continue.

gambar 3.7

Selanjutnya pada menu where are you,pilih tempat tinggal anda,disini mimin pilih jakarta,karena,opsi tempat tinggal mimin gak ada,karena mimin tinggal di Semarang.Lalu pilih continue.

gambar 3.8

Berikutnya pada menu who are you,isikan akun untuk login ke sistem operasi linux,pastikan isi dengan selengkap mungkin.Selanjutnya pilih continue.

gambar 3.9

Lalu otomatis akan memproses instalasi tersebut,disni memang sedik lama,sobat gondes harus sabar menunggu heeee,lebih jelasnya sobat bisa perhatikan gambar dibawah ini.

gambar 3.10

Jika sudah selesai proses penginstalannya,akan muncul pop up seperti gambar dibawah ini,pilih aja restart now,dan VMware akan otomatis merestart linux tersebut.Lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.

gambar 3.11

Jika sudah login menggunakan akun yang telah dibuat oleh sobat gondes tadi,dengan mengisikan username dan pasword,lalu tekan enter.

gambar 3.12

Dan kini linux mint siap dipergunakan,dibawah ini gambar ketika linux sudah berhasil diinstall.

gambar 3.13

Baik sobat gondes sekalian itu saja postingan yang mimin bagikan pada kesempatan hari ini,mengenai cara penginstalan sistem operasi linux via VMware,saya harap sobat gondes bisa mengikutinya secara sistematis dan urut.Agar tidak terjadi kendala pada saat proses instalasi sistem operasi.Ok segitu saja pertemuan kita kali ini,apabila ada salah kata mimin mohon maaf,jika sobat gondes merasa kesulitan bisa tinggalkan coment dibwah,dan jangan pernah takut untuk mencoba sesuatu yang belum pernah sobat gondes lakukan,karena pengalaman lebih penting dari pada orang yang terlalu lama didalam zona aman,itu pesan dari mimin,Akhirul qalam wassalamualaikum wr.wb

 

Nazir Azhari Perkenalkan nama saya muhammad nazir azhari,saya seorang mahasiswa dari Universitas Sains dan Teknologi Komputer

0 Response to "Instalasi linux mint via VMare"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel